Sabtu, 3 Desember 2022 – 15:54 WIB
VIVA Techno – Daikin merealisasikan investasinya di Indonesia, dengan memulai pembangunan fasilitas produksi air conditioner (AC) senilai Rp3,3 triliun.
Menempati lahan seluas 204 ribu meter persegi di kawasan industri Greenland International Industrial Center Cikarang, pabrik AC ini dirancang memiliki kapasitas produksi penuh hingga 1,5 juta unit per tahun.
Pembangunan tahap pertama fasilitas produksi ini akan mencakup area seluas 51.000 meter persegi. Mereka akan memulai produksi pertamanya pada Desember 2024, dan jumlah AC yang diproduksi pada tahun pertama ditargetkan sebanyak 500.000 unit.
“Kehadirannya merupakan bagian dari strategi kami untuk memperkuat posisi kami sebagai pemimpin pasar AC di Indonesia yang akan mengalami peningkatan perumahan yang signifikan di masa mendatang,” ujar Board Member dan Senior Executive Officer Daikin Industries Limited, Yoshihiro Mineno melalui keterangan resmi yang dikutip pada Sabtu 3 Desember 2022.
Yoshihiro Mineno menyatakan dalam pengoperasiannya, pabrik baru tersebut akan mengadopsi teknologi canggih terkini, antara lain penggunaan Internet of Things atau IoT dan Artificial Intelligence.
Satu-satunya produk yang akan diproduksi nantinya adalah AC inverter yang sudah terbukti teknologi hemat listrik dan menggunakan refrigerant R32 yang dikenal lebih ramah lingkungan.